Umi Kulsum Tidak Nyalon



Bupati Blora Dorong Wabup Lebih Berperan
Umi Kulsum Tidak Nyalon
INFOKU, BLORA - Satu tahun kepemimpinan Bupati Djoko Nugroho dan Wakil Bupati (Wabup) H Arief Rohman diperingati secara sederhana, Jumat (17/2). Sebuah tasyakuran digelar di halaman belakang kantor Pemkab Blora.
Namun ada yang menarik dalam tasyakuran yang dihadiri Sekda Bondan Sukarno, sejumlah kepala dinas, camat dan pegawai Setda Blora. Dalam acara itu, Bupati Djoko Nugroho blak blakan meminta Wabup H Arief Rohman mulai menyiapkan diri menghadapi Pilkada yang akan datang.
“Ayo Pak Wabup, harus lebih semangat. Jangan sungkan sungkan,” ujar Djoko Nugroho dalam sambutan tasyakuran.
Wabup H Arief Rohman yang berdiri di samping Bupati Djoko Nugroho saat menyampaikan sambutan tasyakuran hanya tersenyum simpul menanggapi sambutan bupati tersebut.
Di kesempatan itu, Djoko Nugroho juga menegaskan bahwa istrinya yakni Hj Umi Kulsum tidak akan mencalonkan diri dalam pilkada mendatang.
“Jangan percaya omongan orang yang menyebut Bu Kokok (Hj Umi Kulsum, Red) maju, Bu Kokok maju. Saya tegaskan, tidak akan maju. Jenengan (Wabup H Arief Rohman, red) saja yang maju.

Oleh karena itu mulai sekarang jenengan harus sinau,” tegas bupati sembari mengarahkan pandangannya ke wabup.
Bupati pun meminta wabup lebih banyak berperan dalam pemerintahan dan pembangunan di Blora. “Musrembang tingkat kecamatan mulai digelar. Pak wabup, hadiri semua musrembang kecamatan.
Ayo lebih semangat. Jangan meniru saya, gaya saya ya seperti ini. Saya sudah cukup. Lima tahun lalu sudah berjuang, sekarang sudah kendor. Giliran jenengan yang harus berjuang untuk lima tahun ke depan,” kata Djoko Nugroho yang juga mantan Komandan Kodim Rembang.
Tidak lupa pula bupati meminta seluruh pejabat yang hadir dalam tasyakuran memberikan dukungan penuh kepada Wabup H Arief Rohman.
“Lambat laun kewenangan bupati akan saya limpahkan kepada wabup,” katanya.(Endah/AM)